Photo Bersama Konjen RI di Chicago Rosmalawati Chalid, Gubernur Kaltara Dr Ir H Irianto Lambrie dan Hj Rita Ratina Irianto ( 25/09 )
KORANDIGITALNET.COM – Chicago –
Gubernur Kalimantan Utara Dr Ir H Irianto Lambrie melakukan diskusi dengan Konjen
RI di Chicago Rosmalawati Chalid dan Konjen Philipina di Chicago, Mr.
Generoso D.G. Calonge pada acara Diplomatic Reception di Chicago serta Konsul
RI Bidang Kebudayaan dan Pendidikan Fajar Yusuf pada Acara Diplomatic
Reception, Minggu malam waktu setempat, (24/9).
“Saya menceritakan beberapa potensi
pariwisata eksotis yang ada di Kaltara baik itu wisata budaya, maupun kekayaan
alam berupa flora dan fauna, salah satunya kekayaan hutan, seperti Taman Nasional
Kayan Mentarang (TNKM) yang merupakan salah satu hutan tropis terluas di dunia,”
tutur Irianto.
Selain objek wisata sejarah. seperti
contoh di Tarakan yang memiliki historis Perang Dunia II. begitu juga di
Nunukan, dan Bulungan yang dulunya merupakan kerajaan, juga potensi wisata
bahari yang cukup banyak di Kaltara.
“Gubernur Kalimantan Utara ini juga
mempromosikan Kaltara agar bisa menjadi tujuan investasi para investor asal
Philipina, salah satunya selain pertimbangan dekat, Kaltara juga memiliki
posisi geostrategis dan geopolitik yang penting bagi Indonesia.( Babe / Andi
Solar )